Pj. Sekda dan Ketua TP PKK Baubau Evaluasi Kesiapan Kel. Karya Baru
BAUBAU—Keiikutsertaan Kelurahan Karya Baru Kecamatan Sorawolio mewakili Kota Baubau dalam Lomba Kelurahan dan Desa Tingkat Prov. Sultra yang dijadwalkan penilaiannya 10-11 Juni 2024, pagi Sabtu hingga malam mendapat evaluasi langsung unsur pimpinan daerah ini.
Sore jelang malam kemarin, Pj Sekda Kota Baubau La Ode Fasikin, Spi., M.Si.- melakukan peninjauan langsung ke kelurahan Karya Baru dan beberapa kawasan yang menjadi objek penilaian. Sekda diterima langsung Camat Sorawolio Muslimin SH, dan Lurah Karya Baru Ryan Adi Putra, SIP, juga masing-masing ketua Tim Penggerak PKK setempat.
Sekda meminta Camat dan Lurah tetap semangat tinggi memaksimalkan kemampuan yang ada sembari terus melaporkan perkembangan lomba, demikian juga keterlibatan langsung OPD. “Yang belum tuntas dituntaskan, dan tetap semangat,” support La Ode Fasikin.
Pj. Sekda juga merepon positif keterlibatan masyarakat di kegiatan ini yang dilihatnya sangat membantu, sehingga ia juga berharap OPD full membantu termasuk kerja bakti pagi ini yang melibatkan seluruh Lurah dan OPD Minggu pagi ini.Sebelum Sekda, dua hari berturut-turut Ketua TP PKK Kota Baubau, Ny. Refiiani Dwiatmo Rasman, ST. terus melakukan evaluasi, dan meminta semua komponen ‘bekerja bersama’ mendukung kelurahan Karya Baru mewakili Kota Baubau pada lomba ini.
Dihadapan Ketua TP PKK yang didampingi Asisten I sekda Kota Baubau, La Ode Aswad, S.Sos., M.Si,, beberapa OPD melaporkan progres dukungannya ke Kelurahan Karya Baru. (**)
Tidak ada komentar